Scroll untuk baca artikel
Berita

Ikan Paus Berhasil dievakuasi Pol Airud Polres Lombok Timur

×

Ikan Paus Berhasil dievakuasi Pol Airud Polres Lombok Timur

Sebarkan artikel ini

Lombok Timur – Sontak Warga Desa Pringgabaya dihebohkan dengan penemuan seekor Ikan paus jenis mbongkok, ikan berukuran Jumbo tersebut ditemukan dalam keadaan hidup oleh warga bernama Marjan dan tiga orang rekan lainnya, ikan tersebut ditemukan mengapung di tepi pantai dengan ukuran panjang sekitar 15 meter.
Selasa (05/03/24)., sekitar pukul 23.00 Wita.

Mengetahui Informasi tersebut, Keesokan harinya pada Rabu tanggal 6 Maret 2024, sekitar pukul 08.00 Wita, tim dari Pol Airud Polres Lotim dan Instansi terkait serta Nelayan setempat tiba di lokasi untuk membantu dalam evakuasi ikan paus terdampar. Dengan bantuan kapal patroli dari Pol Airud Polres Lotim dan kapal nelayan, proses evakuasi dimulai pada pukul 09.15 Wita.

Dalam waktu singkat, tepatnya pada pukul 09.20 Wita, ikan paus berhasil dievakuasi kembali ke tengah laut dan dikembalikan ke habitatnya. Diperkirakan bahwa faktor yang menyebabkan terjadinya ikan paus terdampar adalah air laut yang surut, sehingga ikan paus tersebut tidak dapat kembali ke laut lepas.

Kerjasama antara instansi terkait dan partisipasi aktif masyarakat dalam proses evakuasi ini memainkan peran penting dalam menyelamatkan ikan paus dan mengembalikannya ke habitatnya yang alami. Semoga kejadian ini menjadi pembelajaran bagi kita semua untuk lebih menjaga dan melestarikan lingkungan laut.